Destinasi

Yuk Jalan-Jalan Malam di Yogyakarta ke 11 Destinasi Wisata Ini

Pinterest LinkedIn Tumblr

Emang, paling asik jalan-jalan menjelajah Yogyakarta saat malam hari. Bebas dari terik matahari, dan udaranya juga bersahabat. Tapi ke mana ya? Tenang, Dolaners. Kali ini Dolaners bisa milih mau muter-muter aja di kawasan Malioboro dan Keraton, atau mau jalan lebih jauh sampai ke kawasan ring road. Ke mana aja? Yuk lihat satu-satu.

1. Tugu Jogja

Mari mulai jalan-jalan di Yogyakarta dimalam hari sejak di Tugu Jogja. Landmark ini dikenal juga dengan nama Tugu Pal Putih meskipun pal sama saja artinya dengan tugu dalam Bahasa Jawa.

Tugu Jogja, Yogyakarta, Dolan Dolen, Dolaners Tugu Jogja via ermansatyaaa - Dolan Dolen
Tugu Jogja via ermansatyaaa

Banyak spot kece buat hunting foto-foto keren di sekitar Tugu Jogja, baik untuk fotografi maupun selfie. Tapi kalau Dolaners cuma mau jalan-jalan saja, banyak angkringan di sekitar tugu yang bisa dituju untuk acara nongkrong murah meriah. Pulang-pulang, kenyang deh.

Alamat: Jl. Jendral Sudirman, Kelurahan Gowongan, Kecamatan Jetis, Kota Yogyakarta
Jam Buka: 24 jam

 

2. Malioboro

Kawasan Malioboro emang gak ada matinya. Mulai pagi sampai malam, Dolaners bisa menemukan keseruan tak ada habisnya di sini.

Malioboro, Malioboro Yogyakarta, Yogyakarta, Dolan Dolen, Dolaners Malioboro via airbening - Dolan Dolen
Malioboro via airbening.din

Kalau mau kulineran, Malioboro dimalam hari bisa bikin Dolaners bingung. Banyak banget pilihannya! Tapi kalau cuma mau duduk saja, Dolaners gak bakalan bosen menikmati musisi jalanan yang tampil maksimal dan kreatif. Jangan lupa mengabadikan momen-momen menarik di sepanjang jalan ini.

Alamat: Jl. Malioboro, Kota Yogyakarta
Jam Buka: 24 jam

 

3. Titik Nol

Titik Nol adalah kawasan favorit kawula muda untuk nongkrong dimalam hari. For your information nih, Dolaners. Banyak alamat di Yogyakarta yang menyertakan informasi kilometer. Nah, pengukuran nol kilometernya dimulai dari titik perempatan di ujung Jalan Malioboro ini.

Titik Nol Yogyakarta, Dolan Dolen, Dolaners Titik Nol Yogyakarta via vauzielfras - Dolan Dolen
Titik Nol Yogyakarta via vauzielfras

Dolaners suka fotografi? Titik Nol ini lokasi yang sempurna. Banyak loji, atau bangunan-bangunan tua peninggalan Belanda, di sekitar kawasan ini. Semuanya terawat baik, masih menampilkan aura eksotisnya.

Alamat: Jl. Margo Mulyo No.9, Kelurahan Ngupasan, Kecamatan Gondomanan, Kota Yogyakarta
Jam Buka: 24 jam

4. Alun Alun Kidul

Alun Alun Kidul punya nama hitsnya, Dolaners. Alkid. Keren gak, tuh? Memang masih berada dalam kawasan Keraton Yogyakarta, tapi Alun Alun Kidul gaul juga, ya?

Alun Alun Kidul, Alun Alun Kidul Yogyakarta, Yogyakarta, Dolan Dolen, Dolaners Alun Alun Kidul via m - Dolan Dolen
Alun Alun Kidul via m.alieshan

Sejak sore, lapangan di sebelah selatan Keraton ini mulai dipenuhi para pedagang. Sama seperti di Malioboro, Dolaners bisa coba kulineran di lesehan maupun angkringan di sini. Kalau mau seru-seruan, cobain mobil hias atau sepeda hiasnya.

Alamat: Jl. Alun Alun Kidul, Kelurahan Patehan, Kecamatan Kraton, Kota Yogyakarta
Harga Sewa Sepeda Hias: Rp 15.000,-

 

5. Alun Alun Lor

Tak selalu seramai Alun Alun Kidul, tapi banyak upacara-upacara penting keraton yang digelar di Alun Alun Lor. Jadi kalau mau melihat kemeriahan suasana Alun Alun Lor, jangan lupa sesuaikan jadwal ya, Dolaners.

Alun Alun Lor, Alun Alun Lor Yogyakarta, Yogyakarta, Dolan Dolen, Dolaners Alun Alun Lor via yotha kristi - Dolan Dolen
Alun Alun Lor via yotha_kristi

Setiap tahun, ada perayaan Sekaten yang digelar di Alun Alun Lor. Saat Sekaten, Dolaners bisa mendapati beragam kemeriahan, seperti rumah hantu, kora-kora, bianglala, dan lain sebagainya. Cuma mau jalan-jalan? Gak mungkin. Pasti Dolaners akan berakhir makan atau belanja di sini.

Alamat: Jl. Alun-alun Utara, Kelurahan Ngupasan, Kecamatan Gondomanan, Kota Yogyakarta
Jam Buka: 24 jam

 

6. Taman Pelangi

Selain Alun Alun, Taman Pelangi bisa jadi pilihan yang tak kalah meriah untuk wisata malam di kota gudeg ini. Siap-siap kamera ya, Dolaners!

Taman Pelangi, Taman Pelangi Yogyakarta, Yogyakarta, Dolan Dolen, Dolaners Taman Pelangi by eleonora kelen 1 - Dolan Dolen
Taman Pelangi by eleonora_kelen

Taman Pelangi berada di kawasan Monumen Jogja Kembali, atau lebih dikenal dengan Monjali. Di Taman Pelangi, Dolaners bisa mendapati lampion warna warni dalam bentuk aneka bunga, hewan, benda antik, tokoh kartun, tokoh wayang, bahkan ada lampion replika keajaiban dunia. Selain spot-sepot selfie ini, masih ada wahana yang bisa dimainkan untuk anak-anak maupun orang dewasa.

Alamat: Jl. Ring Road Utara, Desa Sariharjo, Kecamatan Ngaglik, Kabupaten Sleman
Jam Buka
Senin – Kamis: 16.30 – 22.00 WIB
Jumat – Minggu: 17.00 – 23.00 WIB
Harga Tiket Masuk: Rp 20.000,-

 

7. Sindu Kusuma Edupark – SKE

Sindu Kusuma Edupark, atau lebih dikenal warga Yogyakarta dengan nama SKE, termasuk destinasi wisata yang masih terbilang baru. Meskipun usianya belum sampai lima tahun, Sindu Kusuma Edupark sudah menjadi destinasi wisata malam favorit.

Sindu Kusuma Edupark, Sindu Kusuma Edupark Yogyakarta, Yogyakarta, Dolan Dolen, Dolaners Sindu Kusuma Edupark by iamimamudiabdilah - Dolan Dolen
Sindu Kusuma Edupark by iamimamudiabdilah

Dan wahana terfavorit di Sindu Kusuma Edupark adalah bianglala yang ketinggiannya mencapai 48 meter. Daya tarik bianglala ini tak pelak menghasilkan antrian yang cukup panjang. Jangan terlambat tiba di lokasi ya, Dolaners.

Alamat: Jl. Jambon, Kelurahan Sinduadi, Kecamatan Mlati, Kabupaten Sleman
Jam Buka
Senin, Rabu – Jumat: 15.30 – 23.00 WIB
Sabtu – Minggu: 10.00 – 23.00 WIB
Selasa: tutup
Harga
Tiket Masuk: Rp 15.000,-
Light Fest termasuk Tiket Masuk dan Bonus Wahana: Rp 45.000,-
Tiket Terusan Dewasa: Rp 70.000,-
Tiket Terusan Anak: Rp 50.000,-
Terusan Plus termasuk Light Fest: Rp 100.000,-

8. Bukit Bintang

Pilihan dolan malam-malam yang satu ini adalah favorit generasi milenial Yogyakarta. Mau ikutan gaul? Yuk ke Bukit Bintang.

Bukit Bintang, Bukit Bintang Yogyakarta, Yogyakarta, Dolan Dolen, Dolaners Bukit Bintang via owbudget backpacker - Dolan Dolen
Bukit Bintang via owbudget_backpacker

View dari bukit di kawasan Gunung Kidul ini keren banget, Dolaners. Hamparan lampu-lampu kota di lembah tampak kerlap kerlip seperti bintang. Kalau datang lebih sore, Dolaners bisa menikmati pemandangan sunset yang indah dari bukit. Dan masih bisa makan enak juga, loh! Ada resto dan warung di area Bukit Bintang ini, Dolaners tinggal pilih.

Lokasi: Jl. Jogja–Wonosari, Kecamatan Patuk, Kabupaten Gunung Kidul
Jam Buka: 24 jam

 

9. Jembatan Sayidan

Ngapain ke jembatan malam-malam? Dolaners bisa ikutan nongkrong dengan anak muda Yogyakarta di Jembatan Sayidan. Asik gak, tuh?

Jembatan Sayidan, Jembatan Sayidan Yogyakarta, Yogyakarta, Dolan Dolen, Dolaners Jembatan Sayidan via alexanderdendy - Dolan Dolen
Jembatan Sayidan via alexanderdendy

Kalau punya mata jeli sama fotografi, Dolaners akan bisa menemukan sisi eksotisnya area di sekitar Jembatan Sayidan. Sempatkan selfie di gapura benteng yang ada di kedua ujung jembatan. Jembatan yang membelah Sungai Code ini menghubungkan Jalan Sultan Agung dan Jalan Pangeran Senopati.

Alamat: Kelurahan Prawirodirjan, Kecamatan Gondomanan, Kota Yogyakarta

 

10. Hutan Pinus Pengger

Hutan Pinus Pengger ini emang lagi hits. Tapi tahukah Dolaners, kalau main ke destinasi wisata ini bisa dilakukan malam hari? Di hutan pinus? Yup!

Hutan Pinus Pengger, Hutan Pinus Pengger Yogyakarta, Yogyakarta, Dolan Dolen, Dolaners Hutan Pinus Pengger by dinisept - Dolan Dolen
Hutan Pinus Pengger by dinisept

Sama seperti Bukit Bintang, Hutan Pinus Pengger menawarkan pemandangan lampu kota yang indah di kejauhan. Tapi masih ada bonus lagi, Dolaners. Hutan Pinus Pengger punya banyak spot selfie keren yang akan semakin tampak keren dengan lampu hias dimalam hari. Ada spot sarang burung, rumah Indian, dan masih banyak lagi. Instagrammable banget, deh!

Alamat: Jl. Dlingo-Patuk, Dusun Sendangsari, Desa Terong, Kecamatan Dlingo, Kabupaten Bantul
Jam Buka: 05.00 – 23.00 WIB
Harga
Tiket Masuk: Rp 2.500,-
Parkir Motor: Rp 2.000,-
Parkir Mobil: Rp 5.000,-

11. Mandira Baruga

Mandira Baruga sebenarnya nama baru. Kalau Dolaners menanyakan tentang destinasi wisata ini sama warga Yogyakarta, mungkin mereka lebih mengenalnya dengan nama Purawisata.

Mandira Baruga, Mandira Baruga Yogyakarta, Yogyakarta, Dolan Dolen, Dolaners Mandira Baruga via ulinmarulin - Dolan Dolen
Mandira Baruga via ulinmarulin

Mandira Baruga menawarkan wisata malam yang menarik. Apa itu? Sendratari Ramayana. Di sini, sendratari yang mengisahkan tentang Rama dan Sinta ini dipentaskan setiap malam. Kalau Dolaners melewatkan Sendratari Ramayana di Prambanan, bisa coba nonton di Mandira Baruga saja.

Alamat: Jl. Brigjen Katamso, Kelurahan Keparakan, Kecamatan Mergangsan, Kota Yogyakarta
Jam Buka: 08.00 – 21.30 WIB
Harga
Tiket Masuk Wisatawan Domestik: Rp 75.000,-
Tiket Masuk Wisatawan Mancanegara: Rp 250.000,-
Tiket Masuk dan Makan Malam Wisatawan Domestik: Rp 255.000,-
Tiket Masuk dan Makan Malam Wisatawan Mancanegara: Rp 420.000,-

 

Dolaners sudah tentukan mau jalan-jalan malam hari ke mana di Yogyakarta? Memang susah ya, mau dipilih yang mana. Semuanya sama-sama menarik meskipun menawarkan keseruan yang berbeda.

Write A Comment

Pin It