Enak ya, kalau bangun pagi-pagi dan sarapan sudah siap. Tapi sayang, tak semua penginapan menawarkan bed and breakfast. Bila Dolaners mengalami hal ini saat ada di Bandung, jangan kuatir. Ada beberapa resto, kafe, atau bahkan pedagang kaki lima yang bisa jadi jujugan sarapan Dolaners. Menunya beragam, suasananyapun bervariasi. Mau tahu di mana saja Dolaners bisa sarapan enak di Bandung?
1. Cups (Coffee & Kitchen)
Sebenarnya, Cups adalah sebuah coffee shop, tapi karena bukanya pagi, sah-sah saja kalau Dolaners mau sarapan di sini. Interior resto and coffee shop ini unik. Meskipun cuma satu lantai, tapi topografi lantainya beragam. Belum lagi kaca-kaca lapang yang membiarkan cahaya matahari pagi masuk. Suasana di dalam ruangan akan tetap terasa hangat, nyaman banget buat sarapan.
Bagaimana dengan menunya? Kopi, jelas. Apalagi kalau Dolaners butuh kopi pagi. Tapi menu yang bener-bener buat sarapan ada, kok. Dolaners bisa pesan breakfast platter, Caesar salad, burger, dan masih banyak lagi. Cukup kenyang lah, buat sarapan. Iya, kan?
Alamat: Jl. Trunojoyo No.25, Citarum, Bandung Wetan, Kota Bandung
Jam Buka
Minggu – Kamis: 07.00 – 23.00 WIB
Jumat – Sabtu: 07.00 – 24.00 WIB
Kisaran Harga: Rp. 20.000 – Rp. 70.000,-
2. Giggle Box Resto
Giggle Box punya beberapa cabang di Kota Bandung yang buka sejak pagi dan menyajikan menu sarapan. Hampir seluruh resto Giggle Box menghadirkan suasana super cozy yang akan langsung terasa begitu Dolaners duduk di salah satu kursinya.
Tentang menu sarapannya, Giggle Box menyajikan menu Western maupun menu lokal. Dolaners bisa pesan nasi goreng ikan asin, misalnya. Pingin Western breakfast? Dolaners tinggal order twin chicken combo, fish and chips, atau yang lain.
Giggle Box Cafe And Resto
Alamat: Jl. Progo No.33A, Citarum, Bandung Wetan, Kota Bandung
Jam Buka: 07.00 – 23.00 WIB
GiggleBox
Alamat: Jl. Terusan Buah Batu No.44A, Batununggal, Bandung Kidul, Kota Bandung
Jam Buka
Minggu – Jumat: 07.00 – 21.00 WIB
Sabtu: 07.00 – 22.00 WIB
Giggle Box Gandapura
Alamat: Jl. Gandapura No. 75, Sumur Bandung, Merdeka, Kota Bandung
Jam Buka: 08.00 – 23.00 WIB
Giggle Box Cafe And Resto Ciwalk
Alamat: Jl. Cihampelas No.160, Cihampelas Walk Unit SG, Cipaganti, Coblong, Kota Bandung
Jam Buka: 08.00 – 21.00 WIB
Kisaran Harga: Rp. 15.000 – Rp. 85.000,-
3. Sukha Delights
Dolaners suka sarapan ala Paris? Di Bandung? Oh, bisa. Sukha Delights menghadirkan suasana yang kental Paris dalam interior cake shop-nya.
Dan sesuai dengan tema interiornya, menu breakfast Sukha Delights yang jadi andalan adalah croissant, fresh from the oven. Croissant ini bisa dinikmati dengan butter atau dalam varian lain, seperti smoked beef and egg croissant, bulgogi croissant, mushroom croissant sandwich, dan lain-lain. Selain croissant, Dolaners masih bisa order British breakfast atau bulgogi rice bowl. Oh ya, jangan lupa menu dessert-nya, kalau Dolaners berminat.
Alamat: Jl. Pasirkaliki No.25-27, Kb. Jeruk, Andir, Paskal Hyper Square Blok D No.11, Jawa Barat
Jam Buka
Minggu – Kamis: 08.00 – 22.00 WIB
Jumat – Sabtu: 08.00 – 23.00 WIB
Kisaran Harga: Rp. 20.000 – Rp. 50.000,-
4. Hummingbird Eatery
Selain menyediakan penginapan, Hummingbird juga menghadirkan menu-menu hidangan menarik pada bagian eatery-nya. Spesial untuk sarapan, Dolaners bisa pesan egg society, eating machine, corn beef hash, atau menu-menu sarapan lain yang hanya ditawarkan pagi hari.
Hummingbird memang eatery yang cukup nyaman. Tapi kalau untuk sarapan, area outdoor-nya recommended banget. Bentuk outdoor eatery-nya seperti sangkar burung besar yang biasa Dolaners lihat di taman-taman burung. Dolaners bisa menikmati menu sarapan hangat dengan siraman matahari pagi yang hangat pula. Kurang nikmat bagaimana, coba.
Alamat: Jl. Progo No.14, Citarum, Bandung Wetan, Citarum, Kota Bandung
Jam Buka
Minggu – Jumat: 07.00 – 23.00 WIB
Sabtu: 07.00 – 24.00 WIB
Kisaran Harga: Rp. 20.000 – Rp. 70.000,-
5. Two Hands Full
Kafe dan resto yang menyediakan kopi enak ini sudah buka mulai sarapan pagi. Cocok buat Dolaners yang butuh kopi buat sarapan. Interiornya unik, bisa jadi sasaran kamera pagi-pagi.
Selain kopi, menu sarapan yang ditawarkan kafe dan resto ini antara lain eggs in hell, breakfast for champion, scrambled eggs with sourdough, poaches and capers, smoked salmon with dill cream cheese, dan menu-menu Australian breakfast yang lain. Cocok buat Dolaners yang memang suka menu sarapan seperti ini.
Alamat: Jl. Sukajadi No.198A, Pasteur, Sukajadi, Bandung
Jam Buka: 07.00 – 20.00 WIB
Kisaran Harga: Rp. 25.000 – Rp. 100.000,-
6. Miss Bee Providore
Dolaners yang sudah berkeluarga dan susah banget membuat si kecil bangun pagi, bisa dicoba ajak ke resto Miss Bee Providore saat ada di Bandung. Resto ini buka sejak pagi, jadi acara sarapan sekeluarga tak akan bikin ribet. Dolaners bisa pesan roasted chicken atau homemade corn beef pasta. Bila tak ada pantangan dengan daging babi, resto ini menyediakan grilled honey pork.
Bonus untuk anak-anak, di bagian belakang resto ada mini playground. Buat Dolaners yang suka selfie atau foto-foto, resto ini punya spot-spot cantik buat background. Dijamin, seluruh anggota keluarga akan siap menyambut hari dengan hati lebih riang sepulangnya dari resto Miss Bee Providore.
Alamat: Jl. Rancabentang No.11A, Ciumbuleuit, Cidadap, Kota Bandung
Jam Buka
Minggu – Jumat: 07.00 – 23.00 WIB
Sabtu: 07.00 – 24.00 WIB
Kisaran Harga: Rp. 30.000 – Rp. 150.000,-
7. Baker Street
Sherlock Holmes pindah ke Bandung? Oh, bukan. Baker Street ini adalah kafe dan resto yang bisa jadi jujugan Dolaners untuk sarapan. Buka sejak pagi, Dolaners disuguhi hidangan Western brunch, seperti homemade burgers, sloppy joes, lasagna, atau baker steak and eggs. Kalau Dolaners kurang terbiasa sarapan berat dipagi hari, bisa pesan pastry atau kue-kue yang dipajang di counter. Tampilannya yang cantik seakan memanggil-manggil Dolaners, minta dibawa ke meja sarapan dan bersanding dengan teh atau kopi hangat.
Tak hanya hidangannya, kafe dan resto ini cantik menarik sejak Dolaners melintasi pintu putarnya dan masuk ke dalam. Interior yang bertema kayu dihiasi dengan ornamen-ornamen piknik yang cerah. Tak tahan untuk tak meraih ponsel dan jepret sana jepret sini.
Alamat: Jl. Cimandiri No.18, Citarum, Bandung Wetan, Kota Bandung
Jam Buka
Senin – Kamis: 08.00 – 20.00 WIB
Jumat – Minggu: 08.00 – 22.00 WIB
Kisaran Harga: Rp. 18.000 – Rp. 55.000,-
8. Nasi Kuning Sumur
Entah kenapa nama nasi kuning ini ada kata sumur, padahal yang digunakan berjualan adalah gerobak. Mungkin supaya mudah diingat dengan nama jalannya. Yap, menu nasi kuning yang legit ini adalah pilihan sarapan kedai kaki lima pinggir jalan yang bisa bikin Dolaners ketagihan.
Sepiring nasi kuningnya dihidangkan dengan bihun, telur dadar, acar, bawang goreng, dan sambal. Dolaners masih bisa pilih lauk favorit, ada ayam balado, abon, telur daging cincang, dan masih banyak lagi. Kedai gerobak kaki lima ini sanggup menyajikan 10 pilihan lauk setiap pagi loh, Dolaners.
Alamat: Jl. Sumur Bandung, Lebak Siliwangi, Coblong, Kota Bandung
Jam Buka: 05.00 – 10.00 WIB (Minggu tutup)
Harga: mulai Rp. 10.000,-
Sarapan di Bandung? Mulai resto atau kafe sampai kaki lima, dari hidangan tradisional hingga menu Western food, semua ada. Dolaners suka yang mana, nih?